Minggu, 06 April 2014

Mengenal Extra Fooding Untuk Kenari

Memelihara burung Kenari bisa di bilang mudah, dalam memberikan pakan pun kita hanya memberikan pakan biji-bijian yang sudah di campur (Bisa buatan pabrik atau mencampur sendiri) sedangkan untuk Extra Foodingnya kita hanya cukup memberikan sayuran dan buah-buahan serta Telur rebus untuk keperluanhewaninya. Bahkan kita bisa memberikannya Egg food untuk kebutuhan hewaninya biar lebih praktis.
Berikut ini kami berikan sedikit ulasan tentang sayuran dan buah yang biasa di konsumsi untuk burung kenari :

01Oyong atau Gambas (Luffa Cylindrica ROEM) nilai zat2 yang terkandung di dalamnya tidak begitu besar,mempunyai kulit yang keras bentuknya bulat panjang persegi sepuluh. Sebelum di berikan kepada burung harus di belah supaya burung dapat memakan isinya. Rasanya agak manis,banyak mengandung air dan mudah dicerna. Kulitnya banyak mengandung Vit A. Bisa membuat kenari rajin bunyi tapi jangan terlalu sering di berikan terus menerus terutama di musim hujan sebab bisa membuat burung menderita mencret.
Oyong atau Gambas Sawi Ijo atau sausin (Brassica rugosa PRAIN) :di dalam kesatuan 100 gram mengandung: 26 kalori, 2 gram protein. 0,3 lemak,4 hidrat arang,6400 I.U. Vitamin A, 9 vitamin B 1, 100 MG vitamin C, 220 Mg kapur dan 2,9 miligram besi. Rasanya sedikit pahit dan agak pedas,empuk dan banyak mengandung air terutama pangkalnya. sayuran yang sangat cocok dan banyak di pake untuk EF burung kenari
02Sawi Ijo atau Sausin Selada bokor(Lactuca sativa LINN):dalam kesatuan 100 gram akan mengandung:18 kalori. 1,2 gram protein, 0,2 gram lemak, 3 gram hidrat arang, 1620 vitamin A, 40 gram vitamn B 1, 20 miligram vitamin C, 6o miligram zat kapur, 1,1 miligram zat besi. Bisa di gunakan sebagai Extra fooding burung kenari dan sangat di gemari oleh burung kenari dan jenis-jenis Finch. Rasanya pahit agak pedas dan mengandung banyak air,sangat baik untuk pencernaan dan memudahkan burung dalam membuang kotorannya.
04Mentimun atau Timun(cucumis sativus L; suku labu2an atau Cucurbitaceace) di gemari oleh kenari karena banyak mengandung air, sangat baik diberikan pada musim kemarau, bisa juga di berikan untuk pengiriman burung dengan jarak tempuh kurang dari 12 jam,bisa mengurangi lemak pada burung2 yang kegemukan dan bisa meredam atau menurunkan tingkat birahi pada kenari jantan burung lomba.
05Jagung muda: Banyak mengandung vitamin yang bermanfaat bagi kesehatan burung-burung,juga mudah di cerna terutama bagus bagi piyik yang masih di loloh atau burung-burung yang masih muda. Cara memberikannya bisa langsung dengan bongolnya tetapi harus diiris-iris kulit bagian atasnya supaya burung-burung dapat dengan mudah menghisap isinya. Buah apel yang kaya manfaat karena didukung oleh kandungan dan unsur vitamin, mineral serta unsur lainnya seperti fitokimian, serat, tanin, baron, asam tartar dan kandungan lainnya menjadikan apel menjadi buah yang didamba dan memiliki fungsi sebagai buah yang memiliki cukup banyak manfaat yang tidak hanya sebagai buah biasa, namun sebagai obat pun apael memiliki peranan yang besar. Unsur dan zat-zat penting yang terkandung dalam buah apel inilah yang sangat diperlukan bagi tubuh untuk membantu menjaga diri kita dan kesehatan serta upaya pencegahan dari berbagai serangan penyakit.
06Wortel mudah didapat dan harganya murah tidak terlalu mahal. Untuk keperluan burung, pilihlah jenis wortel yang tua dan merah. Selain khasiatnya yang baik juga zat warna merah (karotein) juga ada pada wortel itu dapat mempengaruhi warna-warna merah pada bulu. Karena itu selalu dipakai oleh peternak-peternak untuk menambah merah bulu-bulu burung yang berwarna merah. Adapun cara memberikannya, wortel dikukur parut kemudian diperas. Airnya dicampur dengan seperempat bagian yang belum diperas. Kemudian diberi gula pasir supaya agak manis (burung-burung kenari sangat gemar rasa manis . Dengan demikian burung-burung sambil meminum airnya, dapat mengisap-isap ampasnya. Untuk mengukur supaya praktis dan bersih, pakailah kukur keju. Wortel juga bisa di sajikan dgn terlebih dahulu di rebus.
07Apel Manfaat dan Kandungan Buah Apel Untuk Burung Apel banyak memiliki kandungan vitamin, mineral serta unsur lain seperti fitokimian, serat, tanin, baron, asam tartar, dan lainnya. Zat inilah yang sangat dipelukan bagi tubuh burung untuk mencegah dan menanggulangi berbagai penyakit.
Untuk selanjutnya, akan dibahas tentang apa saja yang terkandung pada buah apel Dan manfaat dari buah apel. Manfaat Apel :
1. Kaya Serat Manfaat Apel adalah kaya akan serat, sehingga baik untuk burung yang sedang dalam program diet. Hal ini disebabkan karena serat yang tinggi sehingga mencegah lapar datang lebih cepat. Selain itu manfaat serat di buah Apel yaitu mengurangi lemak dan kolesterol. Buah apel mengandung serat yang berguna mengikat lemak dan kolesterol jahat dalam tubuh untuk selanjutnya dibuang.
2. kaya akan kandungan vitamin. Beberapa vitamin yang terdapat dalam buah apel misalnya vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, vitamin B3, vitamin B5, vitamin B6, vitamin B9, vitamin C.
3. Kaya mineral Manfaat ketiga dari buah Apel yaitu mengandung banyak mineral. Mineral dalam buah apel antara lain kalsium, magnesium, potasium, zat besi, dan zinc.
4. Fitokimia Manfaat Apel berikutnya yaitu mengandung fitokimia. Fitokimia merupakan antioksidan untuk melawan radikal bebas yang berasal dari polusi atau lingkungan sekitar. Zat ini juga berfungsi untuk menekan jumlah kolesterol jahat (LDL) yang dapat menyebabkan penyumbatan pembuluh darah.
5. Tanin Manfaat apel selanjutnya yaitu memiliki kandungan tanin. Tanin adalah zat yang berfungsi membersihkan saluran tenggorokan, sehingga dapat mencegah serak pada burung.
6. baron Manfaatnya untuk mempertahankan jumlah estrogen dalam tubuh.
7.Flavoid Manfaatnya untuk mencegah dan menurunkan resiko terkena berbagai macam Penyakit, terutama kangker
8.Asam D-Glucaric Asam D-Glucaric adalah ZAT untuk menurunkan Kolesterol
9.Quercetin Merupakan Zat yang dibutuhkan untuk meningkatkan Antioksidan. sehingga tubuh lebih sehat dan mencegah penyakit
10.Asam Tartar Fungfsinya untuk menyehatkan pencernaan.karna kandungan dalam Asam Tartar mampu membunuh bakteri yang ada dalam saluran pencernaan.
Itulah mengapa Apel SANGAT membantu tingkat kesehatan burung, menstabilkan performa dan menjaga stamina tetap prima.

Sumber :  http://ronggolawe.info

Tidak ada komentar:

Posting Komentar